Ciptakan Karawang Agar Kondusif, Muspida Gelar Acara Halal Bihalal
Untuk mempererat tali silaturahmi dan menjaga kondusifitas keamanan di Karawang Muspida Karawang menggelar Halal Bihalal bersama semua unsur Elemen masyarakat yang bertempat di Hotel Swiss Bell In Karawang, Selasa (18/06/19).
Acara tersebut dihadiri oleh semua unsur Muspida diantaranya, Bupati Karawang, Wakil Bupati Karawang, Dandim 0604/ Karawang, Kapolres Karawang, Kejari Karawang, Ketua Pengadilan Agama dan Ketua DPRD Kabupaten Karawang serta semua unsur elemen masyarakat seperti Ormas dan tokoh masyarakat.
Komandan Kodim 0604 Karawang, Lektol Inf Endang, S.Sos dalam sambutannya mengatakan, dari Pileg dan Pilpres 2019 sampai sekarang Muspida tetap berkomitmen untuk menjaga kondusifitas di Kabupaten Karawang.
Negara kita ini dibangun dari gotong royong serta kebersamaan dan berpayung pada Hukum, jadi apapun yang menjadi keputusan di Mahkamah Agung nanti atas hasil Pemilu kita harus bisa menerima dan mematuhi semuanya, ujar Dandim.
Dandim juga menghimbau kepada semua masyarakat agar bisa menjaga tali persaudaraan dan menggunakan media sosial dengan baik, agar tidak ada perpecehan antara masyarakat.
Hilangkan perbedaan dan persilihan saling ejek, menghasut dimedsos, karena itu jadi bibit perpecahan, yang nantinya akan jadi perang saudara, pemilu sudah usai jangan ada lagi istilah Kampret dan Cebong, kita semua sama, satu Indonesia, mari kita bersama jaga persatuan Indonesia, tegas Dandim.(DK)