Header Ads

ad728
  • Breaking News

    Babinsa Warung Bambu Jaga Kondusifitas Pendaftaran Balon Kades


    Karawang11.com

    Karawang - Sudah tugas pokok seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) menjaga keamanan dan ketentraman diwilayah binaannya.

    Seperti pada tahapan pendaftaran Pilkades serentak di Kabupaten Karawang yang mulai dibuka pada 14 Oktober - 24 Oktober 2019.

    Ada 45 Desa yang akan ikut perhelatan 6 tahunan tersebut pada Pilkades serentak tahun 2020 di Kabupaten Karawang.

    Salah satunya Desa Warung Bambu, Kecamatan Karawang Timur hingga berita ini ditayangkan sudah ada 9 orang yang mendaftarkan diri sebagai Kades.

    " Periode sekarang sangat banyak yang mencalonkan diri sebagai Balon Kades di Desa Warung Bambu, sampai hari terakhir saja sudah 9 orang " ungkap Babinsa, Serka Roni Heryana saat memantau jalannya pendaftaran, Kamis (24/10/19).

    Babinsa berharap walaupun calonnya banyak, tetap harus dapat saling menjaga kondusifitas, terutama kepada para pendukung masing - masing calon.

    " Setiap calon Kades harus bisa mengontrol para pendukungnya, ini kan demokrasi jadi harus kita dukung bersama, siapapun nanti yang terpilih adalah pilihan dari masyarakat, intinya untuk kemajuan Desa Warung Bambu juga " pungkasnya.(Ade)

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728